Hindari Luka pada Kaki Diabetes

Luka Kaki Diabetes / Ulkus Diabetikum dapat dihindari dengan merawat kaki Anda dengan baik dan mengelola kadar gula darah Anda. Berikut ini beberapa kiat untuk membantu mencegah ulkus diabetes:

Kendalikan kadar gula darah Anda: Menjaga kadar gula darah Anda dalam kisaran yang sehat adalah hal terpenting yang dapat Anda lakukan untuk mencegah ulkus diabetes. Bekerjasamalah dengan penyedia layanan kesehatan Anda untuk mengembangkan rencana pengelolaan diabetes yang mencakup diet, olahraga, pengobatan, dan pemantauan gula darah secara teratur.

Periksa kaki Anda setiap hari: Periksa kaki Anda setiap hari untuk melihat tanda-tanda luka, lecet, kemerahan, atau bengkak. Jika Anda kesulitan melihat bagian bawah kaki Anda, gunakan cermin atau minta bantuan orang lain untuk memeriksanya.

Kenakan alas kaki yang tepat: Kenakan sepatu dan kaus kaki yang pas dan memberikan penyangga dan perlindungan yang memadai. Hindari mengenakan sepatu yang terlalu ketat atau terlalu longgar, dan pastikan kaus kaki Anda bersih dan kering.

Jaga kaki Anda tetap bersih dan kering: Cuci kaki Anda setiap hari dengan sabun lembut dan air hangat, dan keringkan dengan hati-hati, terutama di antara jari-jari kaki. Lembapkan kaki Anda untuk mencegah kulit kering dan pecah-pecah, tetapi hindari mengoleskan losion di sela-sela jari kaki.

Hindari bertelanjang kaki: Selalu kenakan sepatu atau sandal, bahkan ketika Anda berada di dalam ruangan, untuk melindungi kaki Anda dari cedera.

Atasi masalah kaki dengan segera: Jika Anda melihat adanya perubahan pada kaki Anda atau mengalami masalah kaki, seperti lecet, luka, atau kapalan, segera temui penyedia layanan kesehatan Anda. Perawatan dini dapat mencegah masalah kecil menjadi masalah serius.

Jangan merokok: Merokok dapat menyebabkan masalah sirkulasi dan memperlambat proses penyembuhan, sehingga meningkatkan risiko ulkus diabetes.

Dengan mengikuti tips ini dan bekerja sama dengan penyedia layanan kesehatan di Klinik Moist, Anda dapat membantu mencegah ulkus diabetikum dan masalah kaki lainnya.

 

Kenapa Luka Harus Di Tutup ?

Mengapa Luka Harus di Tutup ? Ini dia jawabannya

Luka terbuka adalah cedera yang merobek atau memisahkan kulit, sehingga jaringan di bawahnya terlihat dan mudah terpapar dengan kuman. Itu mengapa luka terbuka perlu ditutup untuk mencegah infeksi yang lebih parah, antara lain menggunakan plester atau perban. Pemasangan perban dan plester juga tidak boleh sembarangan karena berpengaruh pada proses penyembuhan luka.

Masih banyak orang yang menyepelekan luka.  dan  itu tentunya  bisa jadi berdampak buruk pada kita, contoh nya saja infeksi. maka dari itu luka sebaiknya segera di tangani dan di obati dengan benar.

Dan jangan lupa agar selalu merawat lukanya, seperti mengganti perban dengan rutin dan menjaga kebersihan luka dari debu maupun bakteri.

Jika ada masalah luka silahkan periksakan luka anda, tetapi untuk mengobati luka percayakan pada kami moistcare.clinic.

Terima kasih atas kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan atau berkonsultasi terkait:

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

Silahkan klik tombol WhatsApp samping kiri..

Ini dia Manfaat Perawatan Luka Lembab

”Moist Wound Healing” adalah metode untuk mempertahankan kelembaban luka dengan menggunakan balutan penahan kelembaban, sehingga penyembuhan luka dan pertumbuhan jaringan dapat terjadi secara alami. Munculnya konsep “Moist Wound Healing” disertai dengan teknologi yang mendukung, hal tersebut menjadi dasar munculnya pembalut luka modern.

Read More

Penangan Awal Luka Bakar

Banyak orang masih salah dalam penyembuhan luka bakar. Padahal yang sering terjadi mengikuti intruksi dari tetangga atau saudara belum tentu tepat, dan justru dapat membuat luka menjadi lebih parah. Berikut beberapa penanganan yang salah, yang masih banyak  di terapkan untuk luka bakar:

  • Mengoleskan minyak, kecap, atau mentega dapat mengurangi panas
    Mengoleskan minyak atau mentega justru akan membuat panas menyebar sehingga area tubuh yang terkena luka bakar akan menjadi semakin luas. Pengobatan seperti ini sering pada orang awam.
  • Mengoleskan odol atau mengompres dengan es batu
    Pengobatan luka dengan odol pada kasus luka bakar tidak memberikan fungsi apapun dan bahkan kandungan pewarna kimia yang terdapat dalam odol dapat meningkatkan potensi terjadinya infeksi, sedangkan es batu dapat mengakibatkan pembuluh darah berkerut disertai dengan terjadinya perubahan suhu yang drastis sehingga akan memperlambat penyembuhan luka.
  • Membersihkan luka bakar dengan alkohol
    Luka bakar sebaiknya tidak diobati dengan menggunakan alkohol. Rasa nyeri dan panas yang terjadi akibat pembersihan dengan alkohol akan semakin memperparah luka bakar. Jadi jangan salah dalam penangan pengobatan luka.
  • Memecahkan gelembung cairan pada luka bakar akan mempercepat penyembuhan
    Sebaiknya tidak dilakukan, karena dapat menyebabkan infeksi pada luka bakar. Intinya pengobtan luka yang tepat mengurangi rasa nyaman nyeri saat beraktifitas.

 

 

Penyembuhan luka bakar

Luka bakar dapat mengakibatkan kondisi yang berbahaya seperti infeksi, kekurangan cairan dalam jumlah banyak, turunnya suhu tubuh secara drastis sehingga syok. Oleh karena itu dibutuhkan penanganan luka bakar secara tepat.

Untuk menangani luka bakar Derajat Satu dan Derajat Dua, ikutilah langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Mengatasi peradangan luka yang muncul
    Caranya tentu saja bukan dengan mengoleskan yang seperti di atas yang sudah di sebutkan, melainkan pengobatan luka dengan membersihkan luka bakar dengan air mengalir selama sekitar 20 menit agar panas tidak menyebar ke bagian lain. Ingat, air tidak boleh terlalu dingin karena dapat mengganggu peredaran darah.
  2. Mengobati luka bakar
    Setelah di cuci luka maka oleskan salep untuk mengobati luka bakar. Jika terdapat bula atau lepuhan, buang cairan pada lepuhan dengan spuid namun biarkan kulit lepuhannya. Kemudian untuk pengobatan luka tutup luka bakar menggunakan dressing yang nyaman dan mengurangi nyeri, .
  3. Mengatasi rasa nyeri luka
    Untuk mengurangi nyeri biasanya kita anjurkan untuk minum obat pereda rasa nyeri yang dapat dibeli secara bebas, seperti parasetamol dan ibuprofen. Kalaupun sudah mendapat resep dari dokter maka di kondisikan saja.

Untuk pengobatan luka bakar, terutama dengan kulit mengelupas atau timbul gelembung berisi cairan, bawalah penderita ke moistcare.clinic untuk penanganan lebih lanjut. Perawat akan membersihkan luka bakar dengan sabun khusus luka (tidak perih untuk luka? lalu memberikan salep luka bakar untuk dioleskan pada area luka bakar, terutama luka bakar yang terbuka.
Penyembuhan luka bakar 1

Untuk luka bakar dengan derajat yang lebih tinggi, usahakan untuk menutup luka dan memposisikannya lebih tinggi dari jantung. Setelah itu, segera larikan ke rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut.

Terima kasih, Semoga infonya bermanfaat.

Alangkah senangnya melihat sikecil dapat beraktifitas kembali dan sembuh lebih cepat.

Hubungi kami jika keluarga anda, ada yang terkena luka bakar.

Terima kasih atas kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan  atau berkonsultasi terkait:

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

Silahkan klik tombol WhatsApp samping kiri..

“Dibalik” Manfaat Perawatan Luka

Yang Perlu Di Ketahui Dibalik Mannfaat Perawatan Luka

pengobatan luka, perawatan luka

#pengobatan luka, #perawatan luka

  • Menjaga kebersihan dan mencegah infeksi
  • Memberikan rasa nyaman dan aman pada pasien dan orang lain
  • Mempercepat proses penyembuhan luka
  • Mencegah infeksi dari masuknya mikroorganisme ke dalam kulit dan membran mukosa
  • Mencegah bertambahnya kerusakan jaringan
  • Mempercepat penyembuhan
  • Memberishkan luka dari benda asing
  • Drainase untuk memudahkan pengeluaran eksudat
  • Mencegah pendarahan

Jika ada masalah luka silahkan periksakan luka anda, tetapi untuk mengobati luka percayakan pada kami moistcare.clinic.

Terima kasih atas kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan  atau berkonsultasi terkait:

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

Silahkan klik tombol WhatsApp samping kiri..

“PARAH” Jika luka salah penanganan

Ada hal-hal yang harus di perhatikan dalam perawatan luka maupun pengobatan luka.

perawatan luka pengobatan luka
#perawatan luka #pengobatan luka

Yang sering terjadi di masyarakat dalam penangan luka sering terjadi kesalahan penanganan perawatan luka maupun pengobatan luka. Seperti apa saja yang terjadi di masyarakat;

  • Mencuci luka yang sudah tidak di rekomendasi lagi, ex;  Cairan alkohol 90%, Revanol dan Cairan PK (Kalium Permanganat )
  • Perawatan Luka sendiri tanpa memakai prinsip bersih.
  • Cara pembalutan luka yang salah.
  • Pemakaian Antiseptik yang salah dan tidak di rekomendasi lagi, ex; Betadine

Terkadang di masyarakat sering terjadi salah penafsiran dalam pemberian salep.

Perawatan luka atau pengobatan luka dengan pemakaian salep yang sering terjadi sering terjadi salep di tumpuk terus dan tidak di bersihkan dahulu, dan hasilnya luka tidak sembuh tetapi semakin “parah”.

 

Jika ada masalah luka silahkan periksakan luka anda, tetapi untuk mengobati luka percayakan pada kami moistcare.clinic.

Terima kasih atas kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan  atau berkonsultasi terkait:

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

Silahkan klik tombol WhatsApp samping kiri..

Mungkin ini sering terjadi pada pasien diabetes terutama di kaki

Yang sering terjadi pada pasien diabetes terutama di kaki

pengobatan kaki diabetes, penyembuhan luka bakar

Yang perlu di perhatikan.

  1. Deformitas;

Perubahan bentuk kaki

  1. Callus;

Sering di sebut kapalan yang membuat tidak nyaman saat berjalan, atau bisa juga ada luka pada area kapalan

  1. Kaki terluka tetapi tidak mengetahui;

Ini sering terjadi karena syaraf yang terganggu, awalnya merasakan seperti kesemutankram, atau nyeri semakin lama akan tidak terasa atau mati rasa.

  1. Jamur;

Jamur sering terdapat pada area kuku dan menimbulkan bau

  1. Gangguan keseimbangan saat berjalan;

Terakaitgangguan keseimbangan tidak terjadi pada semua pasien diabetes

 

Jika terjadi ini semua silahkan periksakan kaki anda, tetapi untuk mengobati luka pada kaki percayakan pada kami moistcare clinic.

Terima kasih atas kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan  atau berkonsultasi terkait:

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

Silahkan klik tombol WhatsApp samping kiri..

LAKUKAN CARA INI UNTUK MENGHINDARI LUKA

Sedikit berbagi ilmu untuk menghindari terjadi luka pada area kaki dan lain-lain

pengobatan luka diabetes, penyembuhan luka bakar, perawatan luka bakar

Terima kasih kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan terkait

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

silahkan klik tombol WA samping kiri..

Bisa jadi Fatal jika luka salah pengobatan..!!!  

Bagaimana cara yang benar ?

Pernahkah terjatuh dari motor atau sepeda karena kecelakaan? Biasanya setelah jatuh, tubuh Anda akan mengalami luka-luka. Luka ini harus dibersihkan terlebih !!!

Jika Anda menunda, hal ini bisa jadi masalah di hari berikutnya. Karena beriko terjadi infeksi pada luka, membersihkan luka menjadi bagian penting. Infeksi bahkan dapat menyebabkan kematian maupun menambah luka menjadi lebar. Lalu bagaimana cara yang benar untuk membersihkan luka? Simak artikel ini……!!!

Jangan bersihkan luka sembarangan

Luka pada kulit harus dibersihkan secara menyeluruh untuk mengurangi risiko infeksi dan untuk mencegah adanya jaringan parut, agar proses penyembuhan bisa lebih cepat.

Sebelum membersihkan luka, darah bisa dihentikan dengan cara menekan atau menutup bagian luka tersebut. Namun apabila perdarahan belum berhenti, segera cari bantuan medis darurat.

Yang sering terjadi di masyarakat  sering di cuci dengan cairan PK, ataupun di cuci bersih setelah itu di beri betadin. Yang di perlukan pengetahuan untuk masyakarakat adalah edukasi penangan yang tepat pada area yang terjadi luka, sehingga cara pengobatan luka tepat

Cara Membersihkan luka yang tepat

Apabila tidak bisa segera pergi ke dokter ataupun kejadian darurat, ada baiknya Anda mencuci atau membersihkan luka tersebut selama kurang lebih 5 hingga 10 menit dengan menggunakan air bersih yang mengalir( bisa dengan air mineral).

Untuk perdarahan yang ringan atau untuk membersihkan luka yang tidak terlalu berat, Anda harus menghentikan pendarahan yang terjadi dengan kapas atau kain bersih yang steril.

Untuk luka yang kotort, Anda bisa menggunakan pinset yang sudah disterilkan. Anda bisa mensterilkan pinset dengan alkohol atau obat antiseptik khusus luka. Pada saat membersihkan luka, sebisa mungkin jangan mendorong pinset ke dalam luka.

Kemudian, cuci luka dengan air. Jika memungkinkan, gunakanlah air mengalir yang bisa menghilangkan kotoran dan bakteri. Anda juga bisa pakai sabun yang tidak mengandung terlalu banyak bahan kimia seperti pewangi atau pengawet.

Gunakanlah air dengan tekanan sedang, misalnya air keran. Mencuci luka akan membantu menghilangkan berbagai kotoran, bakteri, dan dapat mengurangi risiko infeksi.

Bersihkan secara perlahan luka tersebut dengan menggunakan air, sabun khusus luka dan kassa. Menggosok luka terlalu keras dapat menyebabkan kerusakan jaringan dan meningkatkan kemungkinan luka melebar. Selain itu, menggosok luka yang terbuka dapat meningkatkan risiko perdarahan.

Berikut petunjuk cara membersihkan luka Anda:

  • Cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun khusus luka (jika punya) dan air mengalir jika tidak tersedia gunakan air minum mineral
  • Gunakan sarung tangan medis sebelum membersihkan luka.
  • Jika memungkinkan, orang yang memiliki luka untuk membersihkan lukanya sendiri.
  • Membersihkan luka dengan tangan kosong (tanpa sarung tangan medis) untuk membersihkan luka.

Lalu bagaiman jika tidak kunjung sembuh

Dalam kasus ini harus berkonsultasi dengan tenaga kompeten dan di rawat sesuai dengan kondisi luka.

Namun, pada intinya, jika Anda merasa khawatir dengan luka Anda, sebaiknya segera kunjungi layanan kesehatan terdekat.

Pengobatan luka diabetes, Perawatan luka

Lindungi luka anda

Jika Anda ingin melindungi luka agar tidak mudah kotor atau terkena bakteri, ada baiknya Anda menggunakan pembalut luka yang steril dan bersih. Pembalut luka atau perban tersebut harus dipasang dengan berhati-hati.

Peringatan

  • Penggunaan kapas untuk luka sudah tidak di anjurkan lagi, karena menempel pada luka
  • Pemnggunna cairan PK (Permanganas Kalicus) tidak di rekomendasi untuk luka
  • Revanol juga sudah tidak di rekomendasi lagi

Terima kasih kunjungan anda ke web kami, jika membutukan bantuan terkait

#pengobatan luka diabetes

#perawatan luka bakar

#penyembuhan luka operasi

silahkan klik tombol WA samping kiri..

Gunakan cara ini untuk menjaga tubuh….

Cuci tangan bukan sekedar ritual sebelum makan. Dari riset medis menunjukan bahwa cuci tangan banyak manfaat bagi kesehatan badan. Dengan catatan, cuci tangan dilakukan di saat dan waktu yang tepat. .
5 waktu tepat yang dimaksud adalah :
1. Sebelum dan sesudah makan
2. Sesudah Buang Air Kecil dan Buang Air Besar
3. Sebelum memegang bayi
4. Setalah menceboki bayi
5. Sebelum menyiapkan makanan atau masakan

 Cuci tangan bukanlah sekedar ritual sebelum makan. Riset medis menunjukan bahwa cuci tangan mendatangkan banyak manfaat bagi kesehatan badan. Dengan catatan, cuci tangan dilakukan di saat dan waktu yang tepat. . 5 waktu tepat untuk cuci tangan pakai sabun : 1. Sebelum dan sesudah makan 2. Sesudah BAK (Buang Air Kecil) dan BAB (Buang Air Besar) 3. Sebelum memegang bayi 4. Setalah menceboki bayi 5. Sebelum menyiapkan makanan atau masakan

Cara Cuci Tangan 7 Langkah Pakai Sabun Yang Baik dan Benar :
1. Basahi kedua telapak tangan setinggi pertengahan lengan memakai air yang mengalir, ambil sabun kemudian usap dan gosok kedua telapak tangan secara lembut
2. Usap dan gosok juga kedua punggung tangan secara bergantian
3. Jangan lupa jari-jari tangan, gosok sela-sela jari hingga bersih
4. Bersihkan ujung jari secara bergantian dengan mengatupkan
5. Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian
6. Letakkan ujung jari ke telapak tangan kemudian gosok perlahan
7. Bersihkan kedua pergelangan tangan secara bergantian dengan cara memutar, kemudian diakhiri dengan membilas seluruh bagian tangan dengan air bersih yang mengalir lalu keringkan memakai handuk atau tisu.